Sebagai seorang traveler dan juga blogger yang suka berwisata melihat keindahan alam dan belajar pengetahuan sejarah, kebutuhan akan perlindungan selama di jalan itu penting banget. Dengan kondisi yang ga menentu, aku ga tau apa yang terjadi jika tidak sesuai perkiraan, semisal sakit atau kecelakaan.
Sakit di luar kota udah pernah aku jalani. Rasanya? ga enak banget. Selain karena ga bisa menikmati liburan, aku juga harus mengeluarkan uang tambahan untuk biaya dokter dan obat. Oleh karena itu, perlu banget yang namanya proteksi diri terutama untuk seorang traveler.
Memilih asuransi bisa jadi membingungkan, apalagi untuk aku yang baru saja ingin membelinya. Saking banyaknya jenis asuransi dan benefit yang ditawarkan, terkadang sulit kesulitan menentukan yang sesuai dengan kebutuhan. Mengatasi hal tersebut, Asuransi Astra baru saja merilis produk digital terbarunya, HappyOne.id, pada Rabu 17 Oktober 2018, yang diperuntukan untuk memilih dan membeli asuransi yang tepat dengan kebutuhan.
Beruntung, aku dan teman-teman Blogger bisa hadi dalam acara peluncurannya yang diadakan di daerah Thamrin, Jakarta Pusat. Luar biasa meriah. Acara peluncurannya di resmikan langsung oleh Bapak Rudy Chen sebagai CEO Asuransi Astra berserta bersama Suparno Djasmin, Direktur AstraInternational.
Sesuai dengan taglinya, “my all-in-one insurance”, happyOne.id memiliki beberapa produk asuransi unggulan. Pembeliannya pun dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Produk-produk dalam happyOne.id di antaranya adalah: happyMe, happyEdu, happyHome dan happyTrip.
Nah, untuk yang suka travelling seperti aku, Asuransi Astra juga menyediakan HappyTrip. Dengan memiliki asuransi happyTrip ini, menjadi jaminan perlindungan dalam perjalanan, ga hanya domestik, tapi perjalanan internasional juga dicover oleh happyOne.id lho. Lalu ada HappyEdu, asuransi untuk perlindungan pendidikan anak, jika dijadikan penanggung utama. Jika kamu sudah memiliki rumah, HappyHome adalah asuransi yang bisa dipilih untuk perlindungan kebakaran dan bisa ditambah perlindungan kerusakan lainnya seperti kerusuhan atau santunan pembelian barang kembali setelah kebakaran.
Semua transaksi produk baik asuransi kecelakaan diri (happyMe/happyMe Micro), asuransi pendidikan (happyEdu/happyEdu Micro), asuransi kebakaran (happyHome) hingga asuransi perjalana (happyTrip) jadi makin mudah berkat OneID.
happyOne.id menawarkan premi mulai dari Rp 10.000 sehingga masyarakat golongan menengah ke bawah bisa berkesemepatan untuk mendapatkan perlindungah yang tepat dan juga terjangkau.Asuransi happyOne.id juga dijamin oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dimana masyarakat mendapatkan akses hak dasar finansial yang berperan penting dalam peningkatan kesejahteraan.